
Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) adalah satu dari lima kabupaten/kota yang ada di Republik Indonesia yang menerima penghargaan Adipura Kencana.
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menyerahkan penghargaan Adipura Kencana 2023 kepada lima kabupaten/kota yaitu Kota Balikpapan, Surabaya, Bontang, Bitung, dan Kabupaten Ciamis yang memperlihatkan kinerja baik dalam pengelolaan lingkungan hidup.
Adipura Kencana adalah penghargaan tertinggi yang diberikan kepada kabupaten/kota dalam rangkaian penghargaan bagi kabupaten/kota di Indonesia yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan itu.
Penghargaan adipura kencana ini di serahkan langsung oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin kepada Wakil walikota bitung Hengky Honandar, SE di gedung wanggala wanabakti KLHK jakarta pada Selasa 5 Maret 2024 lalu.
Turut hadir mendampingi, menteri LHK Siti Nurbaya Bakar.
Pada Kamis 7 Maret 2024, Wali Kota Bitung It Maurits Mantiri MM menerima Piala Adipura Kencana, yang diserahkan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bitung Merry Dumbela.
Maurits mengatakan, penghargaan ini merupakan kerja kolaborasi atau kerja malendong antara pemerintah dan seluruh masyarakat serta stakeholder dan Forkopimda plus Kota Bitung.
”Kami pemerintah kota Bitung berterima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat, stakeholder dan Forkopimda yang sudah membantu dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan,” kata Maurits Mantiri.
Menurutnya, ini bukan suatu pekerjaan mudah, bukan hanya karena pemerintah, ini juga karena masyarakat yang peduli akan kebersihan lingkungan di kota yang kita cintai ini.
Oleh karena itu kami pemerintah mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan.
Mulai dari lingkungan keluarga kita masing masing secara disiplin, agar kita tinggal di kota yang bukan hanya mendapatkan pialanya, tapi kehidupan nyata nya memang benar benar orang bitung cinta akan kebersihan lingkungan.
Sehingga penghargaannya akan di berikan negara kepada kota kita sebagai bentuk kolaborasi malendong dari semua orang Bitung.(redaksi)