6 February 2025

    Alamat Kantor

    Jl. Kembang lorong Nusa Indah No.33, Sario Kotabaru, Kecamatan Sario, Manado

    Telepon

    +62 852-5670-8610

    Email

    info@radardaerah.com

    Manado Nasional Religi Sulawesi Utara

    Baru Terbentuk, NSGYC Raih Gold Medal di Singapore Internasional Choral Festival 2024

    Radardaerah.com.SINGAPORE – North Sulawesi GMIM Youth Choir (NSGYC) mendapatkan hasil cukup baik dalam perhelatan Singapore Internasional Choral Festival 2024.

    Berlangsung dari 28 sampai 31 Juli 2024, semalam dilangsungkan awards ceremony di Esplanade – Theater of the Bay, Singapore.

    NSGYC yang baru terbentuk bulan Desember 2023, tampil bersama peserta paduan suara ternama semisal Universitas Padjajaran dan Sola Gratia Choral.

    Meski begitu, tetap menunjukan hasil yang sangat baik. Di Category B3 Mixed Voices Open, mampu memperoleh nilai 87,87 dengan menempati peringkat ke 3. Sementara untuk Category S Musica Sacra Open, bertengger di peringkat 5 dengan nilai 81.20.

    Diketahui dalam perhelatan paduan suara internasional tersebut, NSGYC dibawah pelatih Hermantika Sinapa mengikuti dua kategori.

    Di kategori Mixed Choir, tiga lagu dilantunkan. Yakni Leron Leron Sinta – Saunder Choi, Abendlied (Rheinberger) dan Sajojo – Ken Steven.

    Sementara di kategori Sacra dibawakan O Magnum Mysterium, Alleluia dan Sicut Cervus. Dalam pelaksanaan lomba yang berlangsung di University Cultural Centre Theatre dan Yong Siew Toh Conservatory of Music Concert Hall, Singapore.

    Ketua Komisi Pelayanan Pemuda Sinode GMIM Pnt Rio Dondokambey mengaku bangga dengan hasil yang diraih North Sulawesi GMIM Youth Choir.

    “Kami mengucap syukur pada Tuhan karena Ini merupakan hasil yang baik untuk kami yang baru kali pertama mengikuti event International seperti ini,” ungkap Pnt Rio.

    Ia menjelaskan, NSGYC baru tebentuk bulan Desember 2023. Dibuka dengan seleksi dan terjaring 48 anggota.

    Sebelumnya, Wagub Steven Kandouw yang menyaksikan konser NSGYC, turut berbangga dengan tim paduan suara pemuda GMIM ini. “Luar biasa teman-teman pemuda GMIM yang ternyata bisa menghasilkan output seperti ini,” katanya yang juga Wakil Ketua BPMS bidang Sumber Daya dan Diakonia.

    “Harapan saya tentu saja, sekali dayung dua tiga pulau terlampaui. Pertama bakat dan minat tersalurkan. Tapi yang terutama harus pararel, dengan bagaimana kita memuji, memuliakan dan mengagungkan nama Tuhan. Saya percaya pasti tujuan ini tercapai. Salut kepada pemuda GMIM,” tegasnya belum lama ini.

    Perlu diketahui juga, keikutsertaan NSGYC dalam event international ini tak lepas dari kontribusi Ketua KPPSG Pnt Rio Dondokambey.

    Bagikan
    About Author

    admin

    Tinggalkan Balasan

    Your email address will not be published. Required fields are marked *